Asosiasi Tenaga Perpustakaan Sekolah Indonesia (ATPUSI) bekerjasama dengan Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung menyelenggarakan Call for Papers KPSI (Konferensi Perpustakaan Sekolah Indonesia) yang ke-5 tahun 2024 dengan ketentuan sebagai berikut:
Ketentuan Call for Paper
Konferensi Perpustakaan Sekolah Indonesia V Tahun 2024
Tema Utama: “Transformasi Pustakawan Sekolah sebagai Motor Penggerak Literasi”
Sub-tema:
- Peran Pustakawan Sekolah dalam Penyediaan Sumber Literatur
- Peran Pustakawan Sekolah dalam Program Membaca dan Literasi Informasi
- Karakteristik Pemustaka di Perpustakaan Sekolah
- Ekosistem Perpustakaan Sekolah dalam Pengembangan Perpustakaan Sekolah
- Literasi Digital di Perpustakaan Sekolah
- Promosi Program Literasi Perpustakaan Sekolah
- Atau Topik Lain yang Berhubungan dengan Perpustakaan Sekolah
Syarat dan Ketentuan:
Hasil karya yang dikirim dapat berupa:
- Makalah praktik baik
- Artikel hasil penelitian/kajian
- Poster hasil penelitian/kajian
Peserta terdiri (namun tidak terbatas) dari:
- Kepala Perpustakaan Sekolah/Madrasah, Pustakawan Sekolah/Madrasah, Tenaga Perpustakaan Sekolah/Madrasah, Guru Pustakawan/Teacher Librarian untuk Karya Praktik Baik
- Mahasiswa atau Dosen Jurusan Ilmu Perpustakaan dan Informasi untuk Karya Hasil Penelitian/Kajian, baik berupa artikel maupun poster.
Bagi peserta yang makalahnya terpilih dan dipresentasikan secara luring di acara KPSI akan mendapatkan:
- Sertifikat sebagai narasumber,
- Uang sebesar Rp 1.000.000,-
- Diterbitkan dalam prosiding KPSI,
- Manfaat lainnya, dapat berjejaring dan kemungkinan untuk mempublikasikan karyanya di jurnal ilmiah.
Pengiriman hasil karya ke alamat email :
- rachma.atpusi@gmail.com
Pendaftaran KPSI
Selengkapnya silahkan cermati pada poster di bawah ini. Sedangkan untuk informasi lebih lanjut, silahkan berkontak dengan narahubung:
- Rachma: 0815-1884-187
- Ario: 0857-4111-5266